Wednesday, May 18, 2016

Pengertian Dan Fungsi Macam - Macam Komponen Komputer

Pengertian Dan Fungsi Macam - Macam Komponen Komputer



               1. Casing Komputer

 Pengertian Casing



        Casing merupakan rumah berbentuk kotak yang dibutuhkan oleh perankat – perangkat komputer seperti Processor, Mainboard, Harddisk dan piranti lain. Selain itu casing komputer juga digunakan untuk melindungi perangkat – perangkat yang sangat sensitif seperti Mainboard, Floppy Drive, Power Supply, Harddisk Drive, dan komponen – komponen lainnya.

             Fungsi Casing

        Fungsi casing yaitu untuk melindungi komponen komputer dari debu, panas, air, atau kotoran lainnya pada saat bekerja dan melindungi dari benturan – benturan fisik. Casing juga berfungsi sebagai pelindung Processor, Mainboard, DVD-RW Drive, DVD-ROM, dan Harddisk. Casing juga digunakan untuk tempat Exhaust Fan yang berfungsi sebagai pendingin saat komputer beroperasi.



2. Mainboard/Motherboard


  Pengertian Mainboard/Motherboard


          Motherboard adalah papan sirkuit berupa pcb yang memiliki berbagai komponen elektronik yang saling terhubung dimana cara kerjanya mengatur hal teknis seputar BIOS (Basic Input Output System), Chipset (Pengatur Koneksi Input – Output), RAM (Memori Penyimpanan Data Sementara), VGA card (Memori Penyimpan Data Grafis), processor & Additional card (PCI, ISA).

  Fungsi Mainboard/Motherboard

                        Fungsi motherboard adalah menghubungkan seluruh komponen penyusun sebuah komputer , artinya mobo di sini mengemban tugas untuk menghubungkan bahasa kode antar perangkat keras agar dapat disinergikan menjadi sebuah aktivitas kerja perangkat komputer. Dilihat dari pengertian motherboard  dan fungsi nya maka tak salah bila mobo ni disebut sebagai perangakat keras yang paling utama dalam sebuah komputer.


              3. Processor

 Pengertian Processor

          Processor adalah salah satu komponen yang paling utama dari rangkaian komputer, tanpa alat satu ini kompi tidak akan jalan alias tidak akan berguna karena prosesor adalah otak komputer. Secara jelasnya prosesor adalah sebuah IC yang mengontrol keseluruhan jalannya sebuah sistem komputer dan digunakan sebagai pusat atau otak dengan fungsi melakukan perhitungan dan menjalankan tugas.

 Fungsi Processor

          Fungsi Processor adalah hanya untuk memproses data yang diterima dari masukkan atau di input, kemudian akan menghasilkan pengeluaran berupa output. Procesor tidak dapat bekerja sendiri namun membutuhkkan dukungan maupun terus berhubungan dengan komponen lain terutama hardisk dan RAM. Dalam memproses sebuah data dapat dilakukan dengan waktu proses cepat atau lambat tergantung kecepatan prosesor tersebut.


4. Heatsink Fan


Pengertian Heatsink Fan


          Heatsink adalah logam dengan design yang khusus terbuat dari alumuniun dan juga tembaga yang berfungsi untuk memperluas proses transfer panas dari sebuah Processor.Komponen – komponen CPU yang biasanya dipakai untuk menyerap panas ini biasanya terbuat dari bahan aluminium yang biasanya banyak dipadukan dengan pemakaian fan pada Heatsink untuk lebih mengoptimalkan penyerapan panas yaitu dengan mengalirkan panas dari Heatsink ke luar CPU, proses ini akan menyebabkan meningkatnya performa kerja komputer.

  Fungsi Heatsink Fan


          Heatsink ini berfungsi untuk membantu proses pendinginan sebuah processor. Apabila Semakin luas permukaan perpindahan panas sebuah benda maka akan semakin cepat proses pendinginan benda tersebut. oleh karena itu heatsink ini sangatlah berguna untuk kinerja sebuah komputer.


5. RAM (Random Access Memory)


Pengertain RAM (Random Acces Memory)


          RAM (Random Acces Memory) adalah memori tempat penyimpanan sementara pada saat komputer dijalankan dan dapat di akses secara  acak atau random. RAM sanat berguna dan penting untuk kecepatan proses komputer.



Fungsi RAM 

                      
                     Fungsi RAM (Random Acces Memory) adalah untuk mempercepat pemrosesan data pada komputer. Semakin besar RAM (Random Acces Memory) yang dimiliki, maka komputer akan semakin cepat dalam prosesnya. Kejra RAM (Random Acces Memory) dapat dilihat di task manajer di dalam system komputer.

               6. Hard Disk

 Pengertian Hard Disk


            Hard Disk adalah perangkat keras komputer/laptop yang bekerja secara sistematis dimana menjadi media penyimpanan data. Data – data yang telah disimpan di perangkat Hard Disk tidak akan hilang. Bahkan apabila pengguna mematikan perangkat komputer/laptop. Dengan kata lain, Hard Disk memiliki peran sebagai media penyimpanan yang bersifat permanen (data – data tidak akan hilang atau terhapus). Kapasitas daya tampung dari pada Hard Disk itu sendiri juga terbilang cukup besar. Dimana kalkulasi yang dipakai adalah ukuran Byte (B).



Fungsi Hard Disk
          Fungsi Hard Disk adalah untuk menyimpan data yang dihasilkan oleh pemrosesan perangkat komputer/laptop. Di dalamnya, terdapat sebuah ruang sistem utama dalam sebuah komputer. Dimana di situ lah setiap data atau informasi disimpan olehnya. Selain memiliki ruang utama, Hard Disk juga mempunyai komponen – komponen bagian. Adlah semacam ruang kecil yang terdiri atas direktori, folder, subdirektori, dan subfolder yang digunakan untuk peletakan data dan informasi dari ruang utama Hard Disk.


7. CD-ROM (Compact Disk Read-Only Memory)


Pengertian CD ROM (Compact Disk Read-Only Memory)

          CD-ROM (Compact Disk Read-Only Memory) adalah sebuah piringan kompak dari jenis piringan optik (Optical Disk) yang dapat menyimpan data. CD-ROM juga berarti CD-ROM Drive hanya bisa digunakan membaca sebuah CD saja. Secara garis besar CD-ROM dibedakan menjadi 2 menurut tipenya yaitu : ATA/IDE dan SCSI. Yang paling mendasari dari perbedaan tersebut adalah kecepatannya. ATA memiliki kecepan 100 – 133 Mbps, dan SCSI memiliki kecepantan kira – kira 150 Mbps. Untuk tipe SCSI biasanya ditemukan pada CR RW Drive. Pada CD-ROM terdapat tulisan 56X artinnya kemampuan memberikan kecepatan transfer data sebesar 56 X 150 Kbps. Tipe CD RW juga biasanya dibedakan berdasarkan kemampuan membakar atau membaca. CD RW tipe 12x8x32 artinya memiliki kemampuan membakar pada CD R secepat 12x, membakar pada CD RW secepat 8x, dan membaca CD R/CD RW/dengan kecepatan maksimal 32x.

Fungsi CD-ROM (Compact Disk Read-Only Memory)

            Fungsi Hard Disk adalah sebuah Hardware yang hanya bisa membaca CD saja. Selain kegunaan dasar tersebuat CD-ROM (Compact Disk Read-Only Memory) juga digunakan untuk melakukan penginstalan sebuah OS (Operating System), Game, atau Software – software lainnya atau melakukan booting pada saat masuk ke OS (Operating System) bisasebuah system tidak mau berjalan.


             8. Power Supply

  Pengertian Power Supply

          Power Supply adalah perangkat keras (hardware) berupa kotak yang isinya merupakan kabel – kabel untuk menyalurkan tegangan ke dalam perangkat keras (hardware) lainnya. Perangkat keras ini biasanya terpasang di belakang (di dalam) casing komputer. Input Power Supply berupa arus bolak – balik (AC) sehingga Power Supply harus mengubah tegangan AC menjadi DC (arus searah). Besarnya listrik yang mampu ditangani Power Supply ditentukan oleh dayanya dan dihitung dengan satuan watt.


Fungsi Power Supply

          Fungsi Power Supply adalah sebagai penyupla tegangan listrik langsung kepada komponen – komponen yang berada di dalam Casing komputer. Power Supply juga berfungsi untuk mengubah tegangan AC menjadi DC, karena perangkat keras komputer hanya dapat beroperasi dengan arus DC.

Cara Install Ulang Windows 7

Cara Mudah Menginstall Windows 7 


SETTING BIOS AGAR BOOTING DARI CD/ DVD

Umumnya komputer/ laptop biasanya booting pertama kali dari HDD. Maka dari itu, anda perlu mengaturnya terlebih dahulu agar booting pertama kali melalui CD/ DVD.
1. Nyalakan atau restart komputer/ laptop anda, kemudian tekan tombol DEL (Delete). Biasanya untuk masuk ke menu BIOS, tombol yang paling umum digunakan adalah DEL, F1, F2, atau Fn+F2, tergantung manufacturer laptop/ motherboard anda.
2. Akan muncul tampilan menu BIOS seperti gambar di bawah ini. Setelah itu, pindah ke tab Boot dengan menggunakan tombol ◄ ►.

3. Anda akan melihat tampilan seperti dibawah ini. Seperti yang anda lihat pada gambar berikut, bahwa device yang berada di urutan teratas adalah HDD. Jadi komputer/ laptop anda akan melakukan booting pertama kali dari HDD.

4. Agar bisa booting dari CD/ DVD, anda perlu menempatkan CD-ROM Drive berada di urutan teratas. Caranya dengan memilih CD-ROM Drive, kemudian geser menggunakan tombol +/- sampai berada di urutan teratas seperti gambar berikut.


5. Jangan lupa untuk memasukkan DVD Windows 7 nya pada DVDROM. Kemudian tekan tombol F10 untuk menyimpan hasil setting sekaligus keluar dari menu BIOS.


idak semua komputer/ laptop memiliki jenis BIOS yang sama. Bisa jadi BIOS yang anda gunakan juga tidak sama dengan yang saya gunakan pada tutorial kali ini.

LANGKAH-LANGKAH CARA MENGINSTALL WINDOWS 7

Baiklah, setting BIOS agar booting dari CD/ DVD selesai. Sekarang waktunya instalasi windows 7. Menginstall windows 7 tidaklah sulit, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini dengan seksama .
1. Langkah pertama, tekan sembarang tombol untuk memulai instalasi.

2. Silakan pilih Indonesian (Indonesia) pada Time and currency format. Untuk Language to install dan Keyboard or input method biarkan default. Kemudian pilih Next.


3. Untuk memulai instalasi windows 7. Pilih Install now.


4. Centang I accepted the license terms, kemudian pilih Next.


5. Saya anggap anda saat ini sedang belajar menginstall sistem operasi windows 7 untuk pertama kalinya. Jadi, silakan pilih Custom (advanced).


6. Jika anda ingin melakukan install ulang, downgrade maupun upgrade sistem operasi windows sekaligus ingin data-data pada partisi lain tidak hilang, cukup delete Disk 0 Partition 2 (partisi C:) dan Disk 0 Partition 1 : System Reserved, nanti otomatis kedua partisi yang anda delete tadi menjadi Unallocated Space.
Silakan buat partisi baru lagi (secara otomotis, partisi tersebut menjadi Disk 0 Partition 2) dan jadikan Disk 0 Partition 2 sebagai lokasi instalasi windows 7, kemudian Next. Bingung? Simak gambar dibawah ini.
Bagi yang ingin melakukan install ulang, downgrade maupun upgrade ke windows 7 sekaligus tidak ingin data-data di partisi lain hilang, silakan lewati langkah nomor 7-10. Dan bagi anda yang pertama kali melakukan instalasi windows 7 sekaligus yang HDDnya masih mulus dan belum terinstall sistem operasi windows sebelumnya, silakan lewati langkah nomor 6 ini.
7. Langkah selanjutnya yaitu mempartisi ruang harddisk. Pilih Drive options (advanced) >New. Lalu tentukan ukuran partisi/ drive tersebut. Kemudian pilih Apply jika sudah selesai.


8. Pilih OK untuk pembuatan system files windows atau yang biasa disebut system reserved partition saja.


9. Silakan buat 2 partisi dengan cara yang sama seperti langkah nomor 7. Sebenarnya, berapa banyak partisi tergantung selera masing-masing. Pada tutorial kali ini, saya hanya membuat 2 partisi.


10. Silakan pilih Disk 0 Partition 2 sebagai lokasi instalasi windows. Kemudian pilih Next. Sebenarnya, anda bisa memilih lokasi instalasi dimana saja, tapi saya sarankan anda letakkan di Disk 0 Partition 2.


11. Proses instalasi windows 7 berlangsung. Proses ini memakan waktu kurang lebih 20 menit. Selama proses berlangsung, komputer akan reboot/ restart dengan sendirinya beberapa kali.

12. Jangan tekan tombol apapun pada keyboard! Hal tersebut akan menyebabkan anda mengulangi proses instalasi dari awal.


13. Langkah selanjutnya yaitu memasukkan nama pengguna dan nama komputer. Kemudian pilih Next.


14. Langkah berikutnya yaitu membuat password untuk akun Windows. Saran saya, buatlah password yang kuat dengan kombinasi angka dan simbol. Sedangkan untuk password hint, isikan kata atau kalimat yang membantu anda mengingat password anda tersebut. Jika anda tidak ingin menambahkan password, biarkan saja kosong. Kemudian pilih Next.


15. Silakan masukkan product key windows 7, kemudian pilih Next. Jika tidak mempunyaiproduct key, anda bisa lewati langkah berikut ini tanpa memasukkan product key. Tetapi, tanpa aktivasi product key, anda hanya dapat menggunakan Windows 7 selama masa trial (30 hari). Selanjutnya pilih Next.


16. Untuk Windows Update, silakan pilih Ask me later. Anda bisa memilih Use recommended settings jika DVD windows 7 yang anda miliki original. Tetapi jika tidak, saya sangat menyarankan pilih Ask me later.


17. Untuk Time zone/ zona waktu. Pilih (UTC+07:00) Bangkok, Hanoi, Jakarta.


18. Langkah berikutnya yaitu menentukan lokasi jaringan. Silakan pilih Public Network.


19. Jika anda menambahkan password untuk akun anda seperti pada langkah no. 14. Anda harus memasukkan password terlebih dahulu untuk masuk ke layar dekstop. Kemudian tekan tombol Enter.


20. Well ! Proses instalasi windows 7 selesai. :)


PENUTUP

Selain menginstall melalui DVDROM, anda juga bisa menginstall windows 7 dengan USB flashdisk dengan cara menjadikannya bootable flashdisk terlebih dahulu. Cara menginstallnya pun tidak jauh berbeda dengan menginstall melalui DVDROM.
Setelah berhasil menginstall windows 7, lanjutkan membaca 3 hal yang wajib anda lakukan setelah menginstall windows. :)
Semoga tulisan sederhana saya ini bermanfaat dan juga mudah dipahami. Jika anda menemukan masalah saat instalasi windows 7, jangan sungkan untuk bertanya melalui kotak komentar yang telah disediakan.